Jumat, 09 Maret 2012

Jenis-jenis jaringan komputer

a. Local Area Connection (LAN)
LAN atau jaringan lokal adalah jaringan komputer yang mencakup area dalam ssatu ruang, satu gedung, atau beberapa gedung yang berdekatan. Sebagai contoh, jaringan dalam sekolah atau di suatu perusahaan tergolong sebagai LAN.
Komputer - komputer LAN umumnya dihubungkan dengan kabel. Namun, ada juga LAN yang tidak menggunakan kabel dan disebut sebagai wireless LAN atau LAN nirkabel. Kecepatan LAN berkisar dari 10 megabit per detik sampai 1 gigabit per detik.

b. Metropolitan Area Network (MAN)
Man adalah jaringan yang mencakup area satu kota atau dengan rentang sekitar 10-45 km. Jaringan yang menghubung kan beberaa bank yang terletak dalam satu kota atau kantor yang tersebar dalam beberapa lokasi tergolong sebagai MAN. Jaringan seperti ini umumnya menggunakan media transmisi berupa gelombang mikro atau gelombang radio. Namun, ada juga yang menggunakan kabel.

c. Wide Area Network (WAN)
Jaringan antarkota,provinsi, antarnegara, dan bahkan antarbenua disebut dengan WAN. Contoh WAN adalah jaringan yang menghubungkan ATM. Contoh lain adalah internet.

Source: Buku Teknologi Informasi dan Komunikasi Kelas IX

Tidak ada komentar:

Posting Komentar